Menerima siswa miskin di Bali, SMAN Bali Mandara kerap mendapat perhatian dari pihak luar. Pada Kamis, 10 Desember 2020, Bank Indonesia Provinsi Bali kembali menunjukkan perhatiannya terhadap sekolah ini dengan memberikan bantuan dalam Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) Pendidikan berupa paket 1 unit laptop, 1 unit screen dan 1 unit proyektor kepada SMAN Bali Mandara. Penyerahan bantuan yang dilaksanakan bertepatan dengan peresmian BI Corner di STAHN Mpu Kuturan tersebut, diterima langsung oleh kepala SMAN Bali Mandara, I Nyoman Darta. Bantuan diserahkan oleh Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, Trisno Nugroho.

Selain kepada SMAN Bali Mandara, PSBI Pendidikan ini juga diberikan kepada sekolah dan perguruan tinggi lainnya di Kabupaten Buleleng meliputi, SD Negeri 3 Banyupoh (1 paket), SD Negeri 1 Sepang Kelod (1 paket), SMP Cahaya Qolbu (1 paket), SMP Negeri Banjar (1 paket), SMPK Santo Paulus (1 paket), SMA Negeri 2 Tejakula (1 paket), dan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Istiqlal (3 paket). Trisno Nugroho berharap bantuan ini dapat menjadi penunjang terlaksananya efektivitas pembelajaran daring karena banyaknya faktor penghambat yang salah satunya keterbatasan sarana dan prasarana.