PGRI Kabupaten Buleleng memusatkan pelaksanaan peringatan HUT ke-76 dan Hari Guru Nasional tahun 2021 di Aula SMA Negeri Bali Mandara, pada Kamis, 25 November 2021. Dalam acara ini, hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M.Pd. mewakili Bupati Buleleng, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, Made Astika, S.Pd, M.M., serta para undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Sekda Kabupaten Buleleng menekankan bahwa walupun pada masa pandemi Covid-19 saat ini, ada hal yang patut disyukuri oleh para guru. “Namun di sisi yang lain, Covid telah memberikan keuntungan yang besar secara sosial bagi guru, bahwa orang tua murid, masyarakat, tokoh-tokoh, mengambil kesimpulan bahwa profesi guru tidak bisa digantikan oleh siapa pun kecuali oleh guru itu  sendiri,” ungkapnya. Hal ini juga berkaca dari banyaknya para orang tua yang kewalahan meggantikan peran guru di rumah ketika pandemi.

Dalam kegiatan yang bertujuan memberikan penghargaan kepada para guru yang telah berjasa dalam membimbing dan mendidik ini, juga diisi dengan penyerahan penghargaan kepada para guru yang meraih juara di Kabupaten Buleleng serangkaian kegiatan peringatan HUT PGRI dan Hari Guru. Selain itu, pada acara peringatan ini juga diberikan ruang bagi para guru untuk menampilkan bakat mereka di luar mengajar, seperti paduan suara, senam, tari, dan lain-lain. Salah satu guru SMAN Bali Mandara, I Gusti Bagus Weda Sanjaya, pun ikut ujuk bakat membacakan dua buah puisi dalam acara tersebut.

Sementara itu, usai perayaan dari PGRI Kabupaten Buleleng, SMA Negeri Bali Mandara juga melaksanakan perayaan sederhana HUT PGRI dan Hari Guru. Dalam kegiatan yang penuh kekeluargaan itu, diikuti oleh para guru dan pegawai di SMA Negeri Bali Mandara. Dalam sambutannya, Kepala SMAN Bali Mandara memberikan apresiasi kepada para guru yang telah memberikan pelayanan terbaik kepada para siswa dan selalu iklas mengeluarkan tenaganya untuk kemajuan sekolah.