Sebanyak 31 peserta didik SMA Negeri Bali Mandara berhasil lolos dan diterima di perguruan Tinggi Negeri (PTN) lewat Jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Tahun 2021. Dari jumlah tersebut, 18 peserta didik lolos pada program MIPA dan sisanya lolos pada program IPS di perguruan tinggi negeri yang ada di dalam maupun di luar Provinsi Bali.
Kepala SMA Negeri Bali Mandara, Drs. I Nyoman Darta, M.Pd., menyampaikan rasa bangga dan ucapan selamat atas keberhasilan para peserta didik. Selanjutnya, ia meminta peserta didik yang telah diterima untuk tetap setia pada pilihan yang telah diperoleh. Di samping untuk memberikan peluang kepada peserta didik lainnya, hal itu juga bertujuan untuk menjaga kredibilitas sekolah.

Learn Today, Lead Tomorrow!