Seolah tak mau kalah dengan anak didiknya, salah satu guru SMA Negeri Bali Mandara mencatatkan prestasi yang membanggakan di tingkat nasional. Guru tersebut adalah I Kadek Santika yang berhasil meraih emas pada Olimpiade Guru Nasional (OGN) jenjang Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus tahun 2019 yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Bertempat di Hotel Atlet Century Park Jakarta pada tanggal 29 April s.d 3 Mei 2019, Santika yang lolos sebagai finalis mewakili Bali pada Mata Pelajaran Matematika, mampu meraih nilai terbaik atau pemenang 1 dari seluruh finalis yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Di sana, ia melewati berbagai tes, yaitu Tes wawasan kependidikan, Penilaian karya tulis/paten, Tes praktik, dan Presentasi hasil workshop. Rekap hasil dan pengumuman pemenang disampaiakan di lokasi yang sama pada, Kamis 2 Mei 2019 bertepatan dengan Hari Hardiknas.

Raihan emas dari Santika melengkapi tiga raihan emas yang diperoleh oleh Provinsi Bali pada ajang ini yang di antaranya diaraih pada bidang Fisika oleh I Gede Yokta Pradana Guru SMAN 1 MargaTabanan dan pada Mapel Program Kebutuhan Khusus oleh I Gede Suweca guru SLB Badung. Sebelumnya, Bali telah meloloskan enam finalis untuk bersaing di kancah nasional. Seleksi OGN Tingkat Provinsi Bali dilaksanakan secara langsung oleh Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus dengan sistem online tanggal 13 s.d 14 Maret 2019 bertempat di Hotel Mahajaya, Denpasar, Bali.

1
1